Polsek Namorambe Usut Puluhan Siswa Terkapar Keracunan

banner 468x60

LAPORAN : FERRI – NAMORAMBE

Polsek Namorambe terus mengusut kasus puluhan siswa SMA/ SMP Daul Ilmi Murni (DIM) yang terkapar di sejumlah rumah sakit karena keracunan makanan nasi kuning usai makan bersama di sekolah.

banner 336x280

“Kasus itu terus kita tindaklanjuti. Kita sudah memeriksa saksi-saksi yakni para korban yang sempat diopname di sejumlah rumah sakit, sembari menunggu hasil laboratorium Poldasu yang memeriksa nasi kuning tersebut,” kata Kapolsek Namorambe, AKP SH. Karo-Karo via selulernya, Jumat (23/11) sekira pukul 15.00 wib.

Menurut perwira tiga balok emas dipundaknya itu, pihaknya terus menangani kasus dugaan keracunan tersebut. Cuma, dalam kasus ini, pihaknya harus menunggu dulu hasil laboratorium kriminal (Labkrim) Poldasu untuk memastikan apakah barang bukti nasi kuning tersebut penyebab puluhan siswa keracunan atau tidak.

Penelusuran wartawan, sejumlah siswa sampai, Jumat (23/11) masih ada yang diopname di rumah sakit.
Sementara, sebagian siswa lainnya sudah kembali ke rumah namun belum bisa mengikuti proses belajar seperti biasanya.

banner 336x280