Tahura Bukit Barisan “Ruang Tamu” Hutan Sumatera Utara

banner 468x60
PT. Tirta Sibayakindo berfoto bersama peserta penanaman pohon dan aksi bersih sungai di kawasan Tahura Bukit Barisan. SUMBER/Ist

TANAH KARO – SUMBER

PT. Tirta Sibayakindo menggelar peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia dan Aksi Bersih Sungai 2017 di Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Barisan, Desa Tongkoh, Kecamatan Dolatrayat, Senin (4/12/2017). Kegiatan ini dibuka oleh pimpinan PT. Tirta Sibayakindo Wirnos didampingi Ketua Panitia Pelaksana Nanang SS.

banner 336x280

“Peringatan ini diharapkan dapat menjadi momentum kepedulian para pihak untuk terus menggelorakan semangat menanam pohon bagi kualitas lingkungan yang baik kedepannya. Untuk melakukan penanaman pohon ini secara berkelanjutan, kita jalin kerja sama dengan UPT Tahura Bukit Barisan,” jelas Wirnos.

Disampaikan, terdapat sekitar 8 hektar lahan kritis di Tahura. Areal ini menjadi tanggung jawab PT. Tirta Sibayakindo untuk menanam dan merawat pohonnya. “Areal itu kita sebut sebagai Taman Pendidikan Konservasi. Sejak beberapa tahun terakhir, di areal ini kita maksimalkan peran dan tanggung jawab lingkungan kita bersama para stakeholder, masyarakat dan pelajar,” jelasnya.

Meski demikian, lanjutnya, ini dirasa masih kurang. Ia menegaskan, pihaknya tetap akan menaikkan slot penananam dengan melibatkan pecinta alam yang berada di Karo dan Medan.

“Ini tentu demi terwujudnya tanggung jawab lingkungan seluruh pihak pada Tahura, jadi tidak hanya kita dari PT. Tirta Sibayakindo. Untuk itu, semakin banyak perusahaan yang memiliki kepedulian terhadap hutan, lingkungan kita akan semakin bagus kedepannya,” papar Wirnos.

Sementara, Plant Manager PT. Tirta Sibayakindo M. Effendy melalui Stakeholder Manager Esron Sirongo-ringo mengatakan, selain melakukan penanaman pohon dan aksi bersih, pada bulan ini pihaknya juga melangsungkan aksi sosial berupa donor darah yang digalang oleh KARISMA dan PDO PT. Tirta Sibayakindo.

Kepala UPT Pengelolaan Kualitas Air Sungai Belawan Ir. Taufik Batubara M.Si mengatakan, Tahura Bukit Barisan sebagai “ruang tamu” hutan Sumut disarankan tetap melakukan pembenahan pada beberapa titik utama. Hal ini penting, karena fungsinya sebagai areal tangkapan air, udara maupun edukasi bagi generasi masa depan.

“Ayo bersama-sama mengkampanyekan Tahura Bukit Barisan sebagai “ruang tamu” hutan Sumut, agar semakin banyak kalangan yang berpartisipasi melakukan upaya pelestarian lingkungan disini. Harus ada perubahan kedepannya, tidak lagi seperti ini,” ajak Taufik.

Sementara, Kepala UPT Tahura Bukit Barisan Ramlan Barus mengapresiasi langkah yang digagas PT. Tirta Sibayakindo dan KaroDaily.com. Kedepan, pihaknya akan mencoba menjajaki kerja sama lebih intens lagi dalam rangka pengembangan kawasan Tahura Bukit Barisan seluas 51 ribu hektar lebih ini dengan PT. Tirta Sibayakindo dan perusahaan lainnya.

“Untuk itu, kami sangat mengharapkan para inisiator dapat lebih mengembangkannya, agar semakin banyak kerja sama yang dapat kita galang untuk pengembangan kawasan Tahura Bukit Barisan ini,” terang Ramlan.

Kegiatan Hari Menanam Pohon Indonesia 2017 ini turut didukung oleh SMA Negeri 1 Berastagi dan Pramuka binaan Koramil 03/BT yang dipimpin Mayor Inf Muchtar dan pelatih Sertu Joyo Batubara, Serda Edward Sipakkar dan Rizki D Takar.

  • PARDI SIMALANGO
banner 336x280