KARO, SUMUTBERITA.com – Tujuh orang calon legislatif (caleg) DPRD Karo dari daerah pemilihan (dapil) 4, hampir dipastikan telah menyegel perolehan kursi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Dari ketujuh caleg, tiga di antaranya berasal dari PDI Perjuangan.
Berdasarkan informasi yang dihimpun SUMUTBERITA.com, Sabtu (17/2/2024), dari ketujuh caleg, lima di antaranya caleg petahana dan dua pendatang baru. Ketujuh caleg tersebut yakni:
1. Peri Edisonta Milala (PDI-P nomor urut 1)
2. Inolia br Ginting (Partai Gerindra nomor urut 1)
3. Lusia Sukatendel (PDI-P nomor urut 2)
4. Holmes Bangun (PDI-P nomor urut 4)
5. Onasis Sitepu (Partai Hanura nomor urut 1)
6. Raja Urung Mahesa Tarigan (Partai Demokrat nomor urut 1)
7. Etrif Bepura Tarigan (Partai Gelora nomor urut 1)
Sementara, dari informasi yang diperoleh, tiga orang caleg dari partai politik (parpol) berbeda saat ini tengah bersaing ketat memperebutkan satu kursi tersisa di dapil 4. Ketiga caleg di antaranya, Jon Karya Sukatendel (Partai Golkar nomor urut 1), Jujur Sinulingga (PKB nomor urut 1), dan Hendri Mayanta Tarigan (Partai NasDem nomor urut 1).
Jumlah total perolehan suara ketujuh caleg belum diketahui secara rinci hingga saat ini. Hasil resmi dapat dilihat di real count KPU di situs resmi KPU pemilu2024.kpu.go.id. Hingga Sabtu (17/2/2024) pukul 19.30, progres perhitungan suara telah mencapai 136 TPS (55,97%) dari total 243 TPS di dapil 4 Kabupaten Karo.
PDI-P Raih Tiga Kursi di Dapil 4
PDI Perjuangan Kabupaten Karo berhasil menambah perolehan kursinya di dapil 4 pada Pemilu 2024. Pada Pemilu 2019 silam, partai berlambang banteng ini juga mampu menghantarkan kadernya meraih perolehan dua kursi di dapil yang sama. Kedua calegnya saat itu yakni Peri Edisonta Milala dan Lusia Sukatendel.
“PDI-P diperkirakan kembali meraih kursi terbanyak di DPRD Karo pada Pemilu 2024. Khusus untuk dapil 4, dari tiga kursi yang diperoleh ketiga caleg kita, kami berkeyakinan perolehan mencapai 80%. Hal ini sesuai data jumlah suara yang sudah masuk ke kita saat dilakukan hitung cepat sebelumnya,” ungkap Ketua Bappilu DPC PDI Perjuangan Kab. Karo, Ikuten Sitepu.
Ia mengklaim, PDI Perjuangan berhasil meraup total 10 kursi di DPRD Karo pada pesta demokrasi 2024. “PDI-P Karo diperkirakan keluar sebagai pemenang di Pileg kali ini. Untuk hasil resminya, kita tunggu saja sampai perhitungan rampung dan dilakukan penetapan oleh KPU,” pungkas Ikuten.
PENULIS: RED